STYLE IN DENIM 1
Bahan denim, adalah salah satu bahan pakaian yang mudah dipadu padankan dan tetap jadi hot item sepanjang zaman. Nah, kali ini, Dewi mencoba maxi dress denim tanpa lengan, dipadukan dengan dalaman berwarna senada, dan menambahkan short sleeves top berbahan bordir sebagai luaran. Tak lupa, silver belt kecil dipakai untuk memberi aksen busana. Untuk jilbab, Dewi memakai model turban dengan ciput glitter berwarna grey dan aksesori pita berwarna senada. Agar lebih menarik, cincin berwarna silver juga ditambahkan sebagai aksesori. So, whatdo you think?

Comments
Post a Comment